Sunday, May 22, 2016

Pertarungan Luffy dan Big Mom | Review One Piece Chapter 826

Pada chapter 826 kali ini hanya membahas tentang siapa sebenarnya keluarga Vinsmoke yang merupakan keluarga sanji. Selain itu, masih ada beberapa informasi yang bisa kita peroleh dari chapter 826. Baiklah mari kita bahas chapter 826.

Cover Story


Cover story kali ini masih dari dek dunia, manusia 500 juta berry volume 17 yaitu Taka No Me Mihawk. Tampaknya Pulau Kuraigana yang merupakan bekas Kerajaan Shikkearu berhasil diubah oleh taka no me dari pulau yang menakutkan menjadi pulau yang penuh dengan tanaman-tanaman dan bunga. Taka no me Mihawk memanfaatkan kekuatan para babon untuk membantunya serta dibantu juga oleh Perona.

Kemunculan Saudara Sanji



Pada chapter ini muncul 2 saudara Sanji yaitu Yonji Vinsmoke dan Reiju Vinsmoke. Tampaknya Yonji merupakan kakak ke 2 sanji (namun belum ada konfirmasi bahwa yonji yang merupakan kakak ke 2 sanji) dan Reiju merupakan kakak pertama sanji karena Reiju merupakan kakak Yonji. Yonji dan Reiju sama-sama memiliki alis yang keriting. Namun sanji memiliki alis kriting yang alurnya berada di sebelah kanan atau mengarah kekanan sedangkan yonji memiliki alis kriting yang alurnya berada di sebelah kiri atau mengarah kekiri. Sedangkan reiju juga memiliki alis kriting yang alurnya berada di sebelah kanan atau sama dengan sanji, namun 1 mata milik reiju masih tertutup oleh rambut.

Kekuatan Yonji dan Reiju

Sampai saat ini baru kekuatan Reiju yang diperlihatkan yaitu kekuatan yang dapat memakan racun sesuai dengan julukannya yaitu Poison Pink. Reiju memakan racun yang terdapat pada Luffy akibat memakan Stonefish sehingga Luffy bisa sadar kembali, kekuatan seperti ini tentunya merupakan kekuatan yang diperoleh dari mengkonsumsi buah setan. Sedangkan Yonji kekuatannya belum diperlihatkan. Selain itu mereka berdua memakai kostum dan perlengkapan yang canggih.

Identitas Keluarga Vinsmoke Yang Sebenarnya

Sebelumnya pada Chapter 814 Pekoms mengatakan bahwa keluarga Vinsmoke merupakan keluarga yang sangat terkenal di dunia bawah sebagai keluarga pembunuh. Pada artikel sebelumnya saya sempat mengatakan bahwa sanji merupakan keturunan bangsawan. Dan pada chapter 826 ini sudah diungkapkan dengan jelas tentang keluarga Vinsmoke.

Keluarga Vinsmoke merupakan salah satu keluarga keturunan bangsawan yang dulunya menguasai seluruh wilayah North Blue. Namun saat ini keluarga Vinsmoke yang merupakan pemimpin bangsa Germa 66 tidak mempunyai tanah untuk dikuasai akan tetapi mereka masih diperbolehkan untuk tetap mengikuti Reverie yang diadakan setiap 4 tahun sekali. Inilah yang menyebabkan poster buronan Sanji berbeda dari poster teman-temannya yang lain karena Sanji di cari hidup-hidup.

Kehadiran Jimbe


Di bagian akhir chapter 826, muncul sosok Aladdin yang merupakan teman Jinbe. Aladdin yang saat itu berada didalam laut yang berada jauh di bawah kapal Luffy sedang menunggu perintah jinbe.

IMO

1. Nama julukan Yonji adalah Winch Green. Dari kata winch yang jika di artikan merupakan kerekan/mesin derek. Apakah kekuatan Yonji sama dengan mesin derak ? kita tunggu saja nanti.

2. Kemungkinan besar tujuan penyatuan Keluarga Charlotte dengan Keluarga Vinsmoke karena Big Mom menginginkan teknologi canggih yang dimiliki Keluarga Vinsmoke. Selain itu Keluarga Vinsmoke juga memperoleh keuntungan dengan mendapatkan bantuan kekuatan seorang Yonkou.

3. Sudah diketahui bahwa penyebab berubahnya poster buronan Sanji adalah karena ayahnya merupakan salah satu keturunan bangsawan. Namun saat ini Keluarga Vinsmoke tidak memiliki tanah yang mereka kuasai namun mereka tetap di perbolehkan mengikut Reverie dan masih tetap memiliki hak-hak spesial sebagai bangsawan dunia. Kemungkinan alasan mereka tetap memiliki hak-hak spesial sebagai bangsawan dunia karena pemerintah dunia juga mengincar teknologi milik Keluarga Vinsmoke yang canggih.

4. Apakah Keluarga Vinsmoke tidak menghadiri Reverie ? Sepertinya Keluarga Vinsmoke tetap akan ikut dalam Reverie tahun ini, mereka akan berangkat setelah pernikahan Sanji selesai. Para Raja peserta Reverie yang lainnya juga masih didalam istana kecuali Raja Nefertari yang sudah berlayar. Jadi masih ada waktu setelah pernikahan Sanji untuk pergi ke MarieJoa.

5. Kemunculan Jinbe kali ini sepertinya untuk membantu Luffy dan mencegah Luffy untuk melakukan hal-hal yang dapat memicu terjadinya pertarungan. Kemungkinan terjadinya pertarungan antara Luffy dengan Big Mom masih 50% karena ada 2 sisi yang perlu dilihat. Yang pertama Luffy adalah orang yang suka membuat kekacauan sehingga bisa saja itu menjadi pemicu terjadinya perang. Namun di sisi lain disana terdapat lola dan jinbe yang bisa saja membantu menengahi dan mencegah terjadinya permasalahan yang dapat membuat pertarungan terjadi.

Itulah Review One Piece Chapter 826 dan pendapat saya tentang pertarungan Luffy dan Big Mom.

No comments:

Post a Comment