Saturday, May 28, 2016

Tujuan Tersembunyi Pesta Teh Dari Neraka | Review Chapter 827

Terbitnya chapter 827 semakin mengungkap siapa sebenarnya Big Mom yang merupakan seorang yonkou. Namun sebelum berpendapat, kita review dulu chapter 827.

Cover Story


Cover story kali ini masih dari dek dunia, manusia 500 juta berry yaitu Kerajaan Kamabakka. Ivankov dan beberapa warga kerajaan kamabakka terlihat sedang mempersiapkan sesuatu dan mereka terlihat sehat-sehat saja.

Totland (Negeri 10 ribu pulau)


Totland adalah sebutan untuk 34 pulau yang mengelilingi Wholecake island (pulau kue). Totland merupakan negeri impian Big Mom. Dimana setiap pulau dipimpin oleh kanselir/menteri. Salah satunya adalah kota coklat yang berada di pulau cacao yang dipimpin oleh kanselir/menteri coklat yang bernama chocolatown.

Kota Coklat


Kota coklat adalah bagian dari Totland yang dipimpin oleh kanselir/menteri coklat. Didalam pulau ini semua bangunan, air mancur, permandian bahkan pakaian terbuat dari coklat. Semua penduduk yang berada di pulau ini berasal dari berbagai suku di berbagai belahan dunia salah satunya suku mink dan suku kaki pajang. Semua suku hidup dengan tentram di kota coklat tanpa ada diskriminasi, kecurigaan, dan pemisahan. Di kota coklat, ada beberapa suku mink yang mengenal identitas pedro.

Pertemuan SHP dengan Pudding (Purin)

Luffy dan Chopper terselamatkan setelah memakan cafe yang terbuat dari coklat. Mereka diselamatkan oleh pemilik kafe yang juga merupakan calonnya pengantin Sanji yaitu Pudding (Purin) karena Luffy dan Chopper mengatakan bahwa coklat buatan Purin sangat enak. Namun mereka tidak menyadari bahwa dia adalah calon pengantin Sanji karena mereka memang tidak pernah bertemu ataupun melihat wajah Purin. Tapi saat Purin menanyakan identitas SHP Luffy dengan spontan menjawab dan nami segera menutup mulut Luffy agar penyamarannya tidak terbongkar. Namun sepertinya Purin telah mengetahui identitas mereka karena dia telah mendengar luffy menyebutkan namanya.

Pesta Teh Dari Neraka


Pesta teh Big Mom yang dirangakain dengan acara pernikahan Putrinya dengan putra Keluarga Vinsmoke akan diadakan 3 hari lagi. Berbagai persiapan untuk acara telah disiapkan bawahan Big Mom seperti telur, tepung dan buah-buahan dan yang lebih kejam lagi adalah  cara mendapatkannya adalah dengan merampok dan membunuh.

IMO

1. Totland adalah negeri yang terdiri dari 34 pulau yang mengelilingi pulau kue (Wholecake Island) dan tiap pulau di pimpin oleh kanselir/menteri. Sepertinya Oda mengambil referensi dari Indonesia karena Totland ini mirip dengan Negera Indonesia yang dimana Indonesia terdiri dari 34 provinsi dan tiap provinsi dipimpin oleh gubernur.

Ini bukan pertama kalinya Oda mengambil referensi dari Indonesia, pada saat arc Skypea terdapat Pulau Jaya yang merupakan kota emas, Pulau Jaya dalam dunia One Piece sama dengan Papua (Dulunya Irian "Jaya") di Indonesia yang merupakan salah satu tambang emas terbesar di dunia.

2. Suku Mink di pulau cacao mengenal pedro dan memanggilnya dengan kapten. Mereka tentu saja mengenal pedro, dia sudah lama skali tidak berjumpa dengan pedro. Kemungkinan terbesar keberadaan suku mink di pulau tersebut karena pekomamushi menjadi anak buah Big Mom, jadi beberapa prajurit dan warga suku mink ikut bersama pekoms.

3. Dengan terbitnya chapter 827 semakin menguatkan pendapat tentang kekuatan Big Mom yaitu dapat menghidupkan benda mati dan menghidupkan makhluk hidup (hewan dan tumbuhan) sehingga mereka dapat berbicara dan menyanyi. Sebelumnya di chapter 826 terlihat kapal dan pintu dapat berbicara dan menyanyi serta beberapa prajurit dari mainan yang sedang berpatroli. Sekarang di cahpter 827 terlihat berbagai benda dan makhluk hidup (hewan dan tumbuhan) dapat berbicara dan bernyanyi. Selain itu, benda-benda mati dan makhluk hidup (hewan dan tumbuhan) yang bernyanyi disekeliling Big Mom membuat Big Mom kurang menakutkan tidak seperti Kaido.

4. Big Mom telah mengetahui kedatangan Luffy, namun siapa kah yang telah memberitahunya ? apa kah Pudding/Purin yang melaporkannya atau kah salah satu anak buah Big Mom yang mengetahuinya ? atau apakah jinbe yang memberitahukannya ?

5. Sebuah acara dengan pengorbanan yang sangat kejam ? sepertinya pesta teh dari neraka yang akan diselenggarakan 3 hari lagi merupakan sebuah jebakan untuk membunuh seseorang.

Apa kah itu untuk membunuh Luffy ? menurut saya bukan untuk membunuh, saya berfikir acara pesta teh yang dirangkaikan oleh pernikahan sanji merupakan siasat untuk menghabisi Keluarga Vinsmoke. Ketika pernikahan selesai maka Keluarga Vinsmoke akan dibunuh oleh Big Mom. Sanjipun sepertinya tidak akan keberatan kalau Keluarga Vinsmoke dihabisi karena sepertinya Sanji tidak lagi menyukai keluarga tersebut karena mungkin trauma atau apalah.

Tapi mengapa Big Mom ingin menghabisi  Keluarga Vinsmoke ? Big Mom tertarik dengan teknologi canggih yang dimiliki Keluarga Vinsmoke, cara satu-satunya yang ditempuh untuk memiliki sepenuhnya teknologi tersebut adalah dengan membunuh. sama seperti yang terlihat ketika anak buah Big Mom ingin mendapatkan telur, tepung, dan buah-buahan, mereka membunuh orang-orang yang memilikinya.

Lalu bagaimana dengan Luffy ? memang sebelumnya Luffy memiliki urusan dengan Big Mom yaitu untuk menjauhkan pulau manusia ikan dari kekuasaan Big Mom dan menjadikannya sebagai wilayah kekuasaan. Namun saya yakin bahwa pertarungan besar-besaran antara Luffy dan Big Mom tidak akan terjadi sebab ada Jinbe dan Lola yang akan menengahi permasalahan diantara mereka, kemungkinan yang akan terjadi hanya pertarungan kecil. Saya berpendapat bahwa Big Mom akan membantu Luffy dalam melawan Kaido karena mungkin saja Big Mom memiliki masalah dengan Kaido sebelumnya. Selain itu Big Mom juga terlihat seperti orang yang baik walaupun dia seorang yonkou.

Itulah review tentang chapter 827 dan pendapat tentang alur cerita selanjutnya.

No comments:

Post a Comment